Fasilitas Umum


Fasilitas pendidikan dan proses pengajaran merupakan asal dari semua aktivitas pendidikan. Mahasiswa Program studi kehutanan UMM dapat pengakses seluruh fasilitas kampus UMM penunjang akademik termasuk Internet, ruang kelas, perpustakaan, Komputer - TIK, dan Laboratorium, Fasilitas non akademik, penunjang, rekreatif, fasilitas umum UMM dapat di akses dalam regulasi kampus untuk pemerataan seluruh mahasiswa (https://umm.ac.id/id/pages/fasilitas-2.html).

Perpustakaan

Perpustakaan UMM tersebar di empat lokasi yang dilengkapi dengan aplikasi Library Automation Service (LASer) sebagai sistem otomasi perpustakaan. Memiliki akses internet dan ruang diskusi khusus bagi  Civitas Akademik. Perpustakaan Pusat terletak di Kampus III. Perpustakaan ini terdiri dari tiga lantai dengan ukuran 4,690 M2.
Perpustakaan Pusat UMM telah dikelola dengan sistem digital library (digilib) yang terkoneksi dengan beberapa perpustakaan, baik perustakaan di dalam maupun luar negeri.Untuk Wilayah Jawa Timur baru ada dua perpustakaan yang sudah mengembangkan digital library, salah satu diantaranya adalah Universitas Muhammadiyah Malang. Perpustakaan Pusat memiliki koleksi yang terdiri atas buku, koleksi majalah dan jurnal koran, CD installer, CD e-book, dan kaset.
Anggota perpustakaan  Universitas Muhammadiyah Malang antara lain Mahasiswa yang Masih terdaftar sebagai mahasiswa UMM. Dosen / karyawan yang Masih aktif sebagai dosen atau karyawan di UMM. https://lib.umm.ac.id/id

Ruang Kelas

Sarana utama untuk kegiatan perkuliahan adalah ruang kelas. Setiap program studi sudah diberi data ruang kelas sesuai dengan jumlah mahasiswa, walaupun masih ada ruang kelas yang digunakan secara bersama baik dalam fakultas maupun antar fakultas. Ada beberapa jenis ruang kuliah yaitu : ruang kelas biasa, ruang kelas multimedia maupun ruang kelas multimedia yang eksklusif. Fasilitas yang tersedia dalam ruang kelas multimedia adalah perangkat computer, LCD Projector dan peralatan audio. Beberapa ruang kelas multimedia sudah terkoneksi internet baik melalui kabel maupun akses hotspot.

Shared: