Praktik Kerja Lapang Kehutanan UMM

Jum'at, 08 Februari 2019 11:11 WIB

 

Praktik Kerja Lapang merupakan salah satu bentuk implementasi secara sistematis antara materi yang didapat mahasiwa di bangku perkuliahan dengan kondisi secara real di lapang. Praktik Kerja Lapang atau yang biasa disingkat dengan PKL selain sebagai syarat wajib yang harus ditempuh mahasiswa sebagai tugas akhir, PKL juga sebagai sarana mahasiswa dalam mencari pengalaman kerja, menumbuhkan sikap profesional dalam diri mahasiswa dan memperluas wawasan mahasiswa dalam bidang kehutanan.

Kehutanan UMM pada tahun ini menyebar mahasiswa untuk melaksanakan PKL dibeberapa lokasi antara lain Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, PT. Kutai Timber Indonesia, KPH Nganjuk, Suaka Margasatwa Paliyan, Taman Nasional Meru Betiri, Tanaman Nasional Baluran, Taman Nasional Alas Purwo, PT. Harfam dan KPH Banyuwangi Utara. Berbagai kegiatan mahasiswa kerjakan selama kegiatan PKL antara lain persemaian, perawatan, pengendalian hama dan penyakit, pengamanan, pengenalan satwa, dll.

“Kegiatan PKL sangat penting dilaksanakan untuk memperkuat pemahaman mahasiswa tentang teori yang sudah didapatkan dikampus, tandas Ketua Jurusan Kehutanan, Tatag.

Shared: