Kamis (08/12), Fakultas Pertanian dan Peternakan Jurusan Kehutanan mengadakan kegiatan praktikum silvikultur dan tanaman di perum perhutani KPH Jember.
Praktikum ini di ikuti oleh semua mahasiswa jurusan kehutanan dan sudah menjadi kewajiban setiap mahasiswa untuk mengikuti praktikum ini. Mahasiswa yang terlibat dalam kegiatan praktikum ini adalah mahasiswa semester 5 dan didampingi oleh 2 orang asisten dan 1 orang instruktur.
Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 hari dengan schedule yang sudah disiapakan oleh panitia. Kegiatan hari pertama yaitu perkenalan mengenai apa itu praktikum silvikultur dan tanaman kemudian selanjutnya menjelaskan tentang PPG (Pusat Persemaian Garahan) dan kegiatan apa saja yang akan dilaksanakan pada besok hari dan seterusnya.
Dari hari pertama dan hari selanjutnya kegiatan mahasiswa adalah melakukan praktek lapangan di lokasi yang berkaitan dengan praktikum silvikultur dan tanaman mulai berangkat dari PPG kemudian masuk kedalam hutan pinus dan selanjutnya ke tempat pengolahan PET pabrik gondo rukem.
Dari tempat pengolahan selanjutnya ke TPK (Tempat Penimbunan Kayu) BKPH ( Bagian Kesatuan Pemantaun Hutan). Dan hari terakhir kegiatan praktek lapangan dilakukan di SSO (Kebun Sumber Benih Khusus Untuk Pinus). Selama kegiatan berlangsung mahasiswa wajib mengumpulkan laporan hasil praktikum.
Menurut David Ory Alvian selaku mahasiswa yang terlibat dalam praktikum silvikultur dan tanaman ini menuturkan kesan dan manfaat selama kegiatan berlangsung yaitu, dibandingkan dengan teori yang didapat selama dalam perkuliahan masih jauh lebih paham dengan praktikum langsung karena praktikum langsung mengarah ke praktek lapangan jadi mahasiswa tinggal mengaplikasikan teori kedalam praktek. Selain itu banyak pengalaman serta pengetahuan yang kami dapat dalam kegiatan ini dan ada manfaatnya juga bagi kami mahasiswa dan pelaku industry.